Halaman

Selasa, 05 Maret 2013

Tentang tomat dan 7 manfaatnya

Tomat (Solanum lycopersicum syn. Lycopersicum esculentum) adalah tumbuhan dari keluarga Solanaceae, tumbuhan asli Amerika Tengah dan Selatan, dari Meksiko sampai Peru. Tomat merupakan tumbuhan siklus hidup singkat, dapat tumbuh setinggi 1 sampai 3 meter. Tomat merupakan keluarga dekat dari kentang.
Kata "tomat" berasal dari kata dalam bahasa Nahuatl, tomatl (dilafazkan: /tɔ.matɬ/).
Kerajaan:
(tidak termasuk)
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
S. lycopersicum
Nama binomial Solanum lycopersicum
Sinonim
Lycopersicon lycopersicum
Lycopersicon esculentum
Sejarah
Menurut tulisan karangan Andrew F. Smith "The Tomato in America", tomat kemungkinan berasal dari daratan tinggi pantai barat Amerika Selatan. Setelah Spanyol menguasai Amerika Selatan, mereka menyebarkan tanaman tomat ke koloni-koloni mereka di Karibia. Spanyol juga kemudian membawa tomat ke Filipina, yang menjadi titik awal penyebaran ke daerah lainnya di seluruh benua Asia. Spanyol juga membawa tomat ke Eropa. Tanaman ini tumbuh dengan mudah di wilayah beriklim Mediterania.

Macam

Terdapat ratusan kultivar tomat yang dibudidayakan dan diperdagangkan. Pengelompokan hampir selalu didasarkan pada penampilan atau kegunaan buahnya.

Berdasarkan penampilan

Terdapat buah tomat dengan kisaran warna dari hijau ketika masak, kuning, jingga, merah, ungu (hitam), serta belang-belang.
Dari ukuran dan bentuk[1], orang mengenal kelompok tomat
  • granola yang bentuknya bulat dengan pangkal buah mendatar dan mencakup yang biasanya dikenal sebagai tomat buah (karena dapat dimakan langsung),
  • gondol yang biasa dibuat saus dengan bentuk lonjong oval (biasanya yang ditanam di Indonesia adalah kultivar 'Gondol Hijau' dan 'Gondol Putih', dan keturunan dari kultivar impor 'Roma') dan termasuk pula tomat buah,
  • sayur adalah tomat dengan buah biasanya padat dan dipakai untuk diolah dalam masakan
  • ceri (tomat ranti) yang berukuran kecil dan tersusun berangkai pada tangkai buah yang panjang.

Berdasarkan kegunaan

Orang mengenal tomat buah, tomat sayur, serta tomat lalapan. Berdasarkan hal ini, fungsi tomat merupakan klasifikasi dari buah maupun sayuran, walaupun struktur tomat adalah struktur buah.

Manfaat Tomat Bagi Kesehatan

1. Sumber Antioksidan
Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang mampu melindungi tubuh dari zat radikal bebas. Radikal bebas sangat berbahaya karena secara perlahan dapt merusak sel jaringan tubuh sehingga menyebabkan berbagai jenis pernyakit.

2. Menjaga Kesehatan Jantung
Tekanan darah tinggi dan kolesterol dapat diminimalisir dengan kalium dan vitamin B yang terdapat pada tomat. Selai itu senyawa ini juga dapat mencegah pernyakit lainnya seperti stroke dan serangan jantung.

3. Sumber Vitamin Alami
Satu buah tomat saja dapat mencukupi 40% kebutuhan vitamin C harian bagi tubuh. Selain itu tomat juga mengandung cukup banyak vitamin K dan zat besi.

4. Meredakan Diabetes
Sebuah study yang pernah dilakukan oleh Jouurnal of American Medical Assosiation menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi setidaknya 2 tomat setiap hari dapat mengurangi stres oksidatif diabetes tipe 2.

5. Mencegah Kanker
Berbagai penelitian berhasil mengungkap jika tomat dapat mencegah berbagai jenis kanker seperti kanker prostat dan usu besar. Hal ini disebabkan karena adanay lycopene yang menjadi antioksidan alami untuk mencegah pertumbuhan sel kanker.

Manfaat Tomat Untuk Kecantikan

6. Rambut Sehat
Kandungan vitamin A yang selama ini hanya dianggap baik bagi kesehatan mata, ternyata juga baik bagi kesehatan dan kekuatan rambut.

7. Mencerahkan Wajah
Lapisi kulit wajah anda dengan tomat dan diamkan selama kurang lebih 10 menit saja lalu perhatikan perbedaanya. Kulit wajah anda akan nampak cerah bersinar dalam seketika.

Itulah ketujuh manfaat tomat bagi kesehatan dan juga kecantikan. Dengan beberapa fakta di atas, tidak usah ragu lagi untuk mengkonsumsi tomat setiap hari dan rasakan manfaatnya.
Baca lengkap di : http://ngenee.blogspot.com/2012/06/7-manfaat-tomat-bagi-kesehatan-dan.html


Tidak ada komentar:

Posting Komentar